Tips Pemilihan Indukan Lovebird Untuk Super Breeder

Tips pemilihan indukan lovebird berdasarkan postur tubuh, faktor bulu, dan beberapa faktor lain yang mempengaruhi kualitas anakan.
Tips Pemilihan Indukan Lovebird

Halo kawan kawin kali ini kita bahas pemilihan indukan yak.Kan banyak tuh yang nanya, kalo beli indukan yg gimana, warnanya apa yg jantan trus betinanya juga warna apa, trus nanti hasilnya jadi warna apa, trus trus..trus..nabrak....hahahahha

Pemilihan indukan sangat penting ya teman2...karena nanti akan berpengaruh ke jalur atau arah ternakan kita...jadi oemilihan indukan harislah secara selektif.jangan hanya pilih pacar aja yg selektif saking selektifnya gak rabi2..hahaha

Sekarang kita bahas yang secara garis besar dulu

Tips memilih indukan lovebird

1. Pemilihan indukan lovebird berdasarkan postur tubuh

Pemilihan indukan tentu harus memperhatikan postur tubuh calon indukan. Kenapa? Karena postur tubuh yang sesuai standard Beauty Contest tentu akan lebih diminati.

Dengan memilih calon indukan yang berpostur bagus diharapkan dapat menurunkan keanakannya dan tentunya untuk Lovebird dengan spesifikasi Beauty Contest akan stabil harganya.

Lalu apa saja yang jadi patokan?

- Badan tegap dan dari punggung sampai ekor membentuk garis lurus..kadang kan ada tuh yang kalo dilihat dari samping ekornya kayak membungkuk atau bengkok ke kanan bahkan keiri.

- Body besar dan proporsional, Lovebird yang beredar di negara kita ini sudah sangat menurun kualitasnya yang paling mencolok adalah ukuran tubuh.

Jadi carilah lovebird yang berukuran besar. Kecuali untuk lovebird blackchecked dan nyasa. Sekedar informasi ukuran standar lovebird fischer adalah panjang 15cm-16cm.

Hanya saja khusus untuk Lovebird Beauty Contest memang cenderung lebih besar karena bulu mereka juga lebih lebat.

2. Pemilihan indukan lovebird berdasarkan faktor bulu

Pilihlah calon indukan yang berbulu cerah dan mengkilat, kan banyak nih biarpun sama - sama darkblue tapi ada yang kusam kehitaman dan ada yang memang biru bersih cerah.

Dan pilihlah calon indukan yang mempunyai bulu peret/bahasa gampangnya bulunya rapet, padat, atau ramping. Lovebird yang sering mengembangkan bulunya biasanya memang kurang sehat. Jadi lebih baik hindarilah.

3. Pemilihan indukan lovebird berdasarkan marking

Untuk hasil ternak yang terarah atau terstandar minimal kita beli satu indukan yang marking atau blocking bulunya sesuai dengan species atau rasnya.

Misalkan perso ya marking persoanya paling tidak mendekati standard Wild Color nya... Kenapa? Dengan memilih calon indukan yang markingnya bagus.

Hasil ternakan kita tentu akan lebih terarah, kita mau lari ke segmen Beauty Contest juga oke, mau main di mutasi juga oke.

Dan tentu kalau kita sudah memiliki Lovebird dengan marking yang bagus bisa juga dipakai untuk perbaikan kualitas ketika kelak ada mutasi baru yang masih kurang sempurna Fenotipnya.

4. Pemilihan indukan lovebird berdasarkan karakter galak

Calon Indukan galak biasanya hasil handfeeding atau loloh tangan.dengan membeli lovebird galak hasil lolohan tangan diharapkan si lovebird ini sudah terbiasa dengan tangan manusia.

Memang ada kendala susah dijodohkan tapi banyak sekali keuntunga ketika nanti sudah produksi.

Indukan tidak mudah stress buka tutup glodok..indukan lebih agresif terhadap gangguan hewan diglodok seperti kebanyakan kasus adalah cicak dan kecoak.

5. Pemula pilih janda dan duda

Khusus untuk pemula atau yang memang gak mau ribet soal jantan dan betina kaian bisa pilih atau membeli calon indukan yang sudah pernah produksi namun belilah terpisah jangan beli pasangan.

Dengan status sudah pernah produksi setidaknya kita bisa minta jaminan/perjanjian jual beli lainnya kepada penjual.kan gak mungkin/gak bisa mengelak kalau jual dengan iklan duda tapi begitu kita mau jodohkan malah mesawat.

Nah dengan perjanjian jual beli tadilah kita bisa minta pertanggung jawaban ke penjual.

6. Pemula beli jodohan aktif produksi

Khusus untuk pemula atau yang memang gak mau ribet soal penjodohan kalian bisa beli indukan produksi aktif.

Kalian bisa membeli yang posisi sedang mengeram telur ataupun kalian juga bisa membeli indukan posisi mengasuh anakan.

Dengan seperti itu selain mendapat jaminan bahwa itu satu pasang jantan betina kalian juga gak perlu repot2 menjodohkannya.

7. Wajib DNA sexing

Khusus untuk opaline usahakan kalian membeli yang sudah melalui proses DNA sexing Karena itu sangat penting apalagi untuk yang split opaline.

Karena split opaline hanya ada di lovebird jantan, tambahan tips kalau melihat sertifikat DNA sexing fokus ke informasi hasil sexing DNA yang bertuliskan MALE/FEMALE (jantan/betina).

Karena itulah informasi yang sudah pasti dari lab tempat DNA sexing, informasi tambahan seperti indukan, species dll itu adalah informasi dari peternak.

8. GARANSI SPLIT

Khusus untuk split opaline atau biola usahakan cari yang garansi split, jadi bukan hanya garansi jantan. Gak masalah minta kepeternak garansi tersebut karena sudah hal biasa bukan hal yang mengerikan.

Biasanya garansi split berlaku ketika lovebird normal/opaline sampai 3x produksi tidak mengeluarkan opaline sama sekali sudah dpt dipastikan 85% itu split abal2 dan kalian bisa claim garansi itu sesuai perjanjian.

Dengan catatan produksi 1-3 menetas dengan persentase menetas 70%.

9. HARGA BU

Terkadang kita khilaf kalo ada yang posting dengan harga pasaran.tapi juga harus selektif intinya jangan membeli sembarangan lovebird berbandrol murah.

Saran saya belilah lovebird dari golongan incomplete dominant. kenapa?selain mudah untuk menjualnya kembali karena banyak peminatnya..lovebird dari golongan incomplete dominant juga selalu bagus dipasangkan dengan lovebird mutasi lainnya. Jadi bisa buat paket hemat.

High mutasi

Khusus untuk pembelian lovebird high mutasi atau mutasi tinggi seperti opaline, parblue, euwing, violet, pale fallow, dun fallow, Yellowface, Pallid. Sangat dianjurkan untuk membeli dengan kelamin jantan. Kenapa?

Dengan membeli Lovebird high mutasi kelamin jantan kalian bisa lebih irit daripada betina.karena masa produksi dari jantan lebih lama.

Sedangkan betina lebih rawan terhadap gangguan produksi seperti nglemak dan lainnya sehingga mau gak mau harus berhenti produksi.

Kalau jantan kita tinggal carikan jodohan paket hematnya aja tanpa perlu mengeluarkan budget banyak untuk membeli high mutasi lagi.

Demikian tadi artikel tentang tips pemilihan indukan lovebird untuk super breeder semoga bermanfaat dan menginspirasi terimakasih.